DARI REDAKSI
SALIRA TV - SIARAN TELEVISI INTERNET 24 JAM DARI INDONESIA, MEMBUKA LOWONGAN KERJASAMA KEPADA SAHABAT UNTUK MENJADI WARTAWAN ATAU REPORTER SALIRA TV NEWS YANG AKAN DITEMPATKAN DI KABUPATEN ATAU KOTA NYA MASING-MASING. INFORMASI LENGKAP, HUBUNGI WA CENTER SALIRA TV DI 0838-9640-3437.
Dukung Jurnalisme Salira TV dengan Cara Berlangganan

Mayjen TNI (Purn) Tatang Zaenudin Resmikan Kantor DPP FWJ Indonesia

SALIRA TV JAKARTA – Organisasi kewartawan nasional kini bertambah satu di tanah air yaitu Forum Wartawan Jaya Indonesia (FWJ) lndonesia yang sebelumnya bernama Forum Wartawan Jakarta (FWJ) 4 tahun lalu wadah ini terus berkembang dan bersinergi di Jakarta dan makin banyak minat pekerja media ikut bergabung di wadah pekerja media cetak maupun online.

Dalam pengelolaannya tahun ini FWJ Indonesia terus berkembang dan bersinergi membina para wartawan yang integritas serta profesional.

Kini FWJ Indonesia dibawah kepemimpinan Mustofa Hadi Karya dalam pemaparan di acara peresmian kantor baru sekretariat DPP FWJ Indonesia, FWJ sejak terbentuk pada 28 Juli 2019 berubah merk menjadi FWJ Indonesia.

Menurut Opan sapaan Ketua Umum FWJ Indonesia, organisasi kewartawanan FWJI sebagai bukti loyalitas serta tanggungjawab dalam mengembangkan sayap keberbagai aspek demi tercapainya generasi wartawan yang berintelektual dan berkualitas.

Ditempat tersebut, menurut Mayjen TNI (purn) Tatang Zaenudin yang menjabat Ketua Dewan Pembina DPP FWJ Indonesia, bahwa kedepannya FWJ Indonesia akan terus berkembang hingga manca negara “Saya yakin FWJ Indonesia akan berkembang dan terpercaya, tetap memegang teguh profesional profesi dan berani mengungkap kebenaran, FWJI lebih kreatif dan bermanfaat untuk masyarakat. ” papar Tatang saat memaparkannya kepada awak media yang hadir.

Sementara sambutan Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian melalui Kabid Humasnya Aang Witarsa Rofik yang hadir membawa pesan Mendagri bahwa FWJ Indonesia adalah satu bagian mitra kerja pemerintah, TNI, Polri dan masyaakat, FWJ Indonesia salah satu mitra sinergitas tetap harus dijaga. ” pinta Aang Witarsa Rofik.

Acara di kantor FWJI bertempat di komplek Perumahan Kresek Indah Anyelir Blok E No.8 RT 015 RW 912 Duri Kosambi Jakarta Barat, dihadiri perwakilan dari Fahira Idris anggota DPD RI di wakili Humas Bang Japar Agus Bison, Advokat Puguh Kribo SH, Daniel Minggu SH, Gapta Law Firm Richard William, Kompol Taupik lkshan Humas Polres Jakarta Barat, H.Firmanudin Aspem Walikota Jakarta Barat, H.Ahmah Faqih Camat Cengkareng, Dedi K Pendi Lurah Duri Kosambi, perwakilan Pengurus DPC PWDPI Kabupaten Bogor dan pengurus DPC PWDPI Kota Jakarta Barat, Minggu sore (5/2/2023).

*Ocong (Suranto)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *