Menu

Dark Mode

Berita

Kepedulian Pemuda Grib Pekan Kuala Timbun Jalan Berlubang

badge-check

Kepedulian Pemuda Grib Pekan Kuala Timbun Jalan Berlubang Perbesar

SALIRA TV | KAB. LANGKAT – Aksi kepedulian sosial yang dilakukan Pemuda Grib Pekan Kuala, Kecamatan Kuala, Kabupaten Langkat, terus menjadi perbincangan positif di tengah masyarakat. Pada 9 Januari 2026, para pemuda tersebut secara swadaya menimbun jalan yang mengalami kerusakan parah akibat banyaknya lubang, tanpa menunggu bantuan anggaran dari pemerintah.

Jalan yang diperbaiki merupakan jalur protokol yang menghubungkan Medan menuju kawasan wisata Bukit Lawang. Kondisi jalan yang berlubang dinilai membahayakan keselamatan pengguna jalan serta mengganggu kenyamanan masyarakat yang melintas setiap hari.

Pengurus Ranting Grib Kecamatan Kuala, IJUL, menjelaskan bahwa aksi tersebut dilakukan murni atas dasar kepedulian terhadap keselamatan warga. Ia menegaskan, sebelum jatuh korban akibat kondisi jalan yang rusak, pihaknya memilih bergerak cepat dengan menimbun lubang menggunakan material sirtu agar arus lalu lintas menjadi lebih aman dan nyaman.

Aksi ini menjadi bukti nyata bahwa semangat gotong royong masih tumbuh kuat di tengah masyarakat. Tanpa menunggu kebijakan atau program resmi, Pemuda Grib Pekan Kuala menunjukkan peran aktif dalam menjaga fasilitas umum demi kepentingan bersama.

Pemerintah setempat pun memberikan apresiasi atas inisiatif tersebut. Aksi Pemuda Grib Pekan Kuala dinilai sebagai contoh positif kepedulian sosial yang patut diteladani oleh elemen masyarakat lainnya.

Diharapkan, langkah sederhana namun bermakna ini dapat menginspirasi Sahabat semua untuk turut peduli terhadap lingkungan sekitar dan berperan aktif dalam menciptakan kenyamanan serta keselamatan bersama.

Kontributor/Wartawan: Andrian

Read More

Kapolres Karimun Perkuat Sinergi Melalui Silaturahmi dengan Tokoh Adat dan Keagamaan

15 January 2026 - 17:01 WIB

Kuwu Edan Saguling Tegaskan Tidak Takut Audit Dana Desa

15 January 2026 - 08:33 WIB

Dandim 0612 Tasikmalaya Resmi Dijabat Letkol Czi M. Imvan Ibrahim

14 January 2026 - 18:01 WIB

Perkuat Sinergi Penegakan Hukum, Kapolres Karimun Jalin Silaturahmi Dengan Pengadilan Negeri

14 January 2026 - 17:44 WIB

Trending on Berita