Menu

Dark Mode

Berita

PSSP Jabar Salurkan Rp10 Juta untuk Pembangunan Masjid dan Sekretariat Ciamis

badge-check

PSSP Jabar Salurkan Rp10 Juta untuk Pembangunan Masjid dan Sekretariat Ciamis Perbesar

SALIRA TV | KAB. CIAMIS – Persatuan Seniman Seniwati Pasundan (PSSP) yang berada di bawah naungan Pemuda Pancasila (PP) MPW Jawa Barat kembali menegaskan komitmennya dalam aksi sosial dan keagamaan. Pada Sabtu, 11 Januari 2026, Ketua Umum PSSP Jawa Barat H. A. Drajat, yang akrab disapa Kang Drajat, bersama Mbu Siti, menyerahkan bantuan dana sebesar Rp10 juta kepada DPD PSSP Kabupaten Ciamis.

Bantuan tersebut diperuntukkan bagi percepatan pembangunan masjid sekaligus renovasi Rumah Tidak Layak Huni (Rutilahu) yang difungsikan sebagai Sekretariat DPD PSSP Ciamis. Penyerahan bantuan dilakukan secara simbolis dalam suasana kekeluargaan dan penuh kehangatan, disaksikan oleh jajaran pengurus serta anggota PSSP setempat.

Ketua Umum PSSP Jabar, H. A. Drajat, menyampaikan bahwa langkah ini merupakan bentuk kepedulian nyata organisasi terhadap kebutuhan spiritual dan kelembagaan di daerah. Menurutnya, PSSP tidak hanya berperan dalam pelestarian seni dan budaya Sunda, tetapi juga memiliki tanggung jawab sosial kepada masyarakat.

“PSSP adalah keluarga besar. Sudah menjadi kewajiban kami untuk saling menguatkan. Kami berharap bantuan ini dapat mempercepat pembangunan masjid agar segera dimanfaatkan untuk ibadah, sekaligus menghadirkan sekretariat yang layak sebagai pusat aktivitas organisasi,” ujar Kang Drajat.

Sementara itu, Mbu Siti menekankan pentingnya semangat gotong royong dalam setiap gerak organisasi. Ia menilai keberadaan sekretariat yang representatif akan menjadi fondasi kuat dalam menjalankan program sosial, budaya, dan kemasyarakatan ke depan.

Pihak DPD PSSP Ciamis menyambut bantuan tersebut dengan rasa syukur dan apresiasi. Bantuan dinilai sangat membantu, mengingat proses pembangunan masih berlangsung dan membutuhkan dukungan finansial yang berkelanjutan.

“Kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Ketum PSSP Jabar dan jajaran MPW Jawa Barat. Amanah ini akan kami kelola secara bertanggung jawab untuk kepentingan masjid dan sekretariat. Ini menjadi penyemangat bagi kami untuk terus berkarya dan mengabdi kepada masyarakat,” ujar perwakilan DPD PSSP Ciamis.

Aksi sosial yang dilakukan PSSP MPW Jawa Barat ini mendapat respons positif dari berbagai kalangan. Di tengah tantangan kepercayaan publik terhadap organisasi kemasyarakatan, PSSP membuktikan diri sebagai organisasi yang aktif berkontribusi dalam pembangunan sarana ibadah dan penguatan nilai kemanusiaan.

Kegiatan tersebut diharapkan mampu menginspirasi Sahabat dan elemen masyarakat lainnya untuk turut berpartisipasi dalam pembangunan fasilitas umum serta meningkatkan kepedulian sosial, khususnya di wilayah Kabupaten Ciamis dan Jawa Barat pada umumnya.

Kontributor/Wartawan: Heri Heryanto

Read More

Kapolres Karimun Perkuat Sinergi Melalui Silaturahmi dengan Tokoh Adat dan Keagamaan

15 January 2026 - 17:01 WIB

Kuwu Edan Saguling Tegaskan Tidak Takut Audit Dana Desa

15 January 2026 - 08:33 WIB

Dandim 0612 Tasikmalaya Resmi Dijabat Letkol Czi M. Imvan Ibrahim

14 January 2026 - 18:01 WIB

Perkuat Sinergi Penegakan Hukum, Kapolres Karimun Jalin Silaturahmi Dengan Pengadilan Negeri

14 January 2026 - 17:44 WIB

Trending on Berita