DARI REDAKSI
SALIRA TV MEMBUKA KERJA SAMA KONTRIBUTOR BERITA ADVERTORIAL – PELUANG MENJADI WARTAWAN FREELANCE “MEREKAM INDONESIA”. UNTUK INFORMASI LEBIH LENGKAP, HUBUNGI WHATSAPP CENTER SALIRA TV DI 0838-9640-3437.

Karang Taruna Hibarlayung RW 01 Pasirlayung Gelar Fest Season 5: Meriahkan Semangat Sumpah Pemuda dengan Seni, Budaya, dan Bazar

SALIRA TV | KOTA BANDUNG – Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda 2025, Karang Taruna Hibarlayung RW 01 Kelurahan Pasirlayung, Kecamatan Cibeunying Kidul, Kota Bandung, menggelar Fest Season 5 dengan tema “Dari Sumpah Menjadi Aksi”.
Kegiatan ini berlangsung selama dua hari, Sabtu hingga Minggu, 8–9 November 2025, di lapangan Gg. Mekar 2, Pasirlayung.

Rangkaian kegiatan dimulai pada Sabtu pagi dengan senam bersama warga yang diikuti masyarakat RW 01. Suasana penuh semangat dan kebersamaan tampak menghiasi kegiatan tersebut. Sore harinya, area lapangan disulap menjadi bazar kuliner Pasirlayung yang menyajikan beragam jajanan dan makanan khas daerah.

Menjelang malam, suasana semakin meriah dengan penampilan musik band lokal berbagai genre, serta aksi DJ Hars yang menambah semarak malam pertama Fest Season 5 Hibarlayung. Ribuan penonton tampak antusias menikmati hiburan yang disajikan.

Memasuki hari kedua, Minggu, 9 November 2025, acara diawali dengan jalan sehat pada pukul 07.00 WIB yang diikuti warga sekitar. Menjelang sore hingga malam hari, kegiatan berlanjut dengan pagelaran seni dan budaya Sunda, di antaranya dangdut elektun, tari jaipongan, rampak sekar, karaoke Sunda, tarian anak-anak, serta penyerahan santunan untuk anak yatim.
Sebagai penutup, malam puncak dimeriahkan oleh kesenian tradisional Bajidor Gozim Grup Putra Macakal, yang berhasil memukau penonton dengan penampilan energik mereka.

Acara Fest Season 5 Hibarlayung turut dihadiri oleh berbagai unsur kewilayahan, antara lain Kasie Kesos Kelurahan Pasirlayung, Ketua RW 01, para Ketua RT, Forum RW, LPM, Babinsa, Tim Itqon, PKK, Karang Taruna, serta para sesepuh warga RW 01.

Kehadiran berbagai pihak ini menjadi bentuk nyata sinergi masyarakat dalam melestarikan nilai-nilai kebersamaan, budaya, dan semangat pemuda Indonesia.

Kontributor/Wartawan: Kuswandi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *