DARI REDAKSI
SALIRA TV MEMBUKA KERJA SAMA KONTRIBUTOR BERITA ADVERTORIAL – PELUANG MENJADI WARTAWAN FREELANCE “MEREKAM INDONESIA”. UNTUK INFORMASI LEBIH LENGKAP, HUBUNGI WHATSAPP CENTER SALIRA TV DI 0838-9640-3437.

Polsek Cimaragas Kawal Peletakan Batu Pertama Gedung KDMP di Desa Bojongmalang

SALIRA TV | KAB. CIAMIS – Kepolisian Resor Ciamis melalui Polsek Cimaragas melaksanakan pengamanan dan pendampingan kegiatan peletakan batu pertama pembangunan Gedung Koperasi Desa Merah Putih (KDMP) yang berlokasi di Desa Bojongmalang, Kecamatan Cimaragas, Kabupaten Ciamis. Kegiatan tersebut berlangsung pada Senin, 29 Desember 2025, sebagai bentuk dukungan Polri terhadap program pembangunan desa sekaligus menjaga stabilitas keamanan di wilayah setempat.

Prosesi peletakan batu pertama dimulai sekitar pukul 09.00 WIB hingga selesai dan dipusatkan di Dusun Totokan RT 20 RW 09 Desa Bojongmalang. Pembangunan Gedung KDMP ini berada di bawah penanggung jawab Danramil 1314 Cimaragas, Kapten Inf. Haris Diana, S.E. Kegiatan tersebut turut dihadiri unsur Forkopimcam Cimaragas, pemerintah desa, perwakilan TNI dan Polri, tokoh masyarakat, serta warga sekitar yang menunjukkan dukungan terhadap upaya penguatan ekonomi desa.

Dalam kegiatan tersebut, Polsek Cimaragas menurunkan personel pengamanan yang dipimpin oleh Bhabinkamtibmas Desa Bojongmalang, Briptu Lutfi Fauzi Nugraha, S.H., bersama Ps. Kanit Binmas Polsek Cimaragas, Aiptu Hendra Yokarisma, S.H. Kehadiran aparat kepolisian bertujuan untuk memastikan seluruh rangkaian kegiatan berjalan dengan tertib, aman, dan lancar, serta memberikan rasa aman bagi seluruh pihak yang terlibat.

Kapolres Ciamis AKBP H. Hidayatullah, S.H., S.I.K., melalui Kapolsek Cimaragas IPTU Marsidi, S.H., M.M., menegaskan bahwa Polri berkomitmen mendukung dan mengawal setiap program pembangunan yang dilaksanakan di wilayah desa. Menurutnya, pengamanan tersebut merupakan bagian dari upaya menjaga kondusivitas kamtibmas agar proses pembangunan dapat berjalan optimal dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.

Masyarakat Desa Bojongmalang menyambut baik kehadiran aparat kepolisian dalam kegiatan tersebut. Warga menilai pengamanan yang dilakukan Polsek Cimaragas mampu menciptakan suasana yang aman dan tertib, sekaligus memperkuat kepercayaan masyarakat terhadap sinergi antara aparat keamanan dan pemerintah desa dalam mendukung pembangunan.

Selama seluruh rangkaian kegiatan peletakan batu pertama pembangunan Gedung KDMP Desa Bojongmalang berlangsung, situasi terpantau aman, lancar, dan kondusif. Polres Ciamis melalui Polsek Cimaragas menegaskan akan terus berperan aktif dalam mengawal setiap kegiatan pembangunan dan kemasyarakatan demi terwujudnya lingkungan yang aman, tertib, dan sejahtera di Kabupaten Ciamis.

Kontributor/Wartawan: Heri Heryanto

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *