SALIRA TV | KAB. CIAMIS – Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat selama momentum libur panjang Natal dan Tahun Baru, Polres Ciamis Polda Jawa Barat mengerahkan Satuan Tugas Preventif melalui pelaksanaan Operasi Lilin Lodaya 2025. Kegiatan ini difokuskan pada upaya cipta kondisi di sejumlah titik strategis dan objek vital di wilayah Kabupaten Ciamis.
Patroli preventif dilaksanakan oleh personel Satgas Preventif Polres Ciamis dengan melibatkan anggota kepolisian yang dipimpin oleh Aipda M. Wari selaku Bintara Pengendali Lapangan. Kegiatan patroli ini dilakukan secara mobile menggunakan kendaraan dinas roda dua milik Polri.
Sebanyak tiga unit kendaraan roda dua dikerahkan untuk menyisir kawasan pusat aktivitas masyarakat, salah satunya Terminal Sindangkasih, Kecamatan Sindangkasih, Kabupaten Ciamis. Patroli tersebut dilaksanakan pada Senin, 29 Desember 2025, sebagai bagian dari pengamanan libur panjang anak sekolah pasca Hari Natal dan menjelang pergantian Tahun Baru 2026.
Kapolres Ciamis Polda Jabar AKBP H. Hidayatullah, SH., S.I.K., melalui Kasatgas Preventif Iptu Zezen Zaenal Mutaqin, SH., M.M., menjelaskan bahwa patroli ini bertujuan untuk meminimalisasi potensi tindak kriminalitas serta gangguan kamtibmas lainnya selama masa libur akhir tahun.
Menurutnya, kehadiran anggota kepolisian di lapangan merupakan langkah preventif guna memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat, khususnya di lokasi yang memiliki intensitas aktivitas tinggi seperti terminal, pusat keramaian, dan objek vital lainnya.
Iptu Zezen menambahkan, patroli dialogis juga dilakukan sebagai bentuk pendekatan humanis kepada masyarakat. Selain itu, personel turut melakukan pengaturan lalu lintas bersama satuan terkait guna mengantisipasi kepadatan kendaraan selama arus libur panjang.
Melalui kegiatan ini, Polres Ciamis berharap masyarakat dapat menjalani aktivitas liburan dengan tenang dan tetap mengedepankan kewaspadaan. Kepolisian berkomitmen untuk terus hadir di tengah masyarakat sebagai garda terdepan dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026.
Kontributor/Wartawan: Heri Heryanto












