SALIRA TV | KAB. CIAMIS – Momentum libur panjang di awal tahun 2026 dimanfaatkan masyarakat untuk berwisata kuliner bersama keluarga. Pada Minggu, 4 Januari 2026, kawasan Cikoneng, Kabupaten Ciamis, tampak lebih ramai dari biasanya. Salah satu lokasi yang menyedot perhatian pengunjung adalah Kedai Durian Kujang yang berada di kawasan Rest Area Margaluyu, Cikoneng.
Sejak pagi hingga sore hari, aktivitas pengunjung terus berdatangan. Puluhan kendaraan roda empat terlihat terparkir rapi, sementara area kedai dipenuhi pengunjung yang menikmati durian di tempat. Suasana santai dengan konsep semi-terbuka membuat pengunjung betah berlama-lama.
Daya tarik utama Kedai Durian Kujang terletak pada kebijakan harga yang ramah di kantong. Di tengah kecenderungan naiknya harga buah musiman saat libur panjang, kedai ini tetap menawarkan durian dengan kisaran harga Rp50.000 hingga Rp150.000 per buah, menyesuaikan ukuran dan jenis durian.
Tak hanya mengandalkan harga terjangkau, Kedai Durian Kujang juga dikenal berani memberikan jaminan kualitas. Pemilik kedai, H. Wahyu, menegaskan bahwa setiap konsumen mendapatkan garansi 100 persen ganti baru apabila durian yang dibuka tidak sesuai harapan.
“Kami ingin memastikan konsumen merasa puas. Jika durian yang dibeli ternyata busuk, kurang manis, atau tidak layak, langsung kami ganti di tempat tanpa syarat,” ujar H. Wahyu saat ditemui di lokasi.
Selain durian segar, pengunjung juga dapat menikmati menu olahan yang menjadi favorit, seperti Es Durian Kujang dan Es Goyobod Durian. Dengan harga Rp20.000 per porsi, menu ini memadukan kesegaran es tradisional dengan daging durian asli yang tebal dan lembut.
Menurut H. Wahyu, tingginya jumlah pengunjung di awal tahun ini membawa dampak positif bagi penjualan. Ia mengaku bersyukur atas antusiasme masyarakat yang tetap memilih kualitas meski dengan harga terjangkau.
“Alhamdulillah, awal tahun 2026 ini cukup ramai. Prinsip kami sejak awal tidak berubah, yaitu memberikan harga yang bisa dijangkau semua kalangan, tetapi kualitas tetap kami jaga,” tambahnya.
Popularitas Kedai Durian Kujang juga menjangkau pengunjung dari luar daerah. Salah satunya Andri (38), warga asal Bandung, yang sengaja singgah saat melintas jalur selatan Jawa Barat.
“Saya tahu tempat ini dari media sosial. Setelah dicoba, memang sesuai ekspektasi. Duriannya matang pohon, rasanya manis, dan yang paling penting ada garansi. Es Goyobod duriannya juga segar dan duriannya terasa banyak,” tuturnya.
Lokasi Kedai Durian Kujang yang berada tepat di depan SPBU Cikoneng menjadikannya persinggahan strategis bagi pelintas jalur Tasikmalaya–Ciamis maupun sebaliknya. Area parkir yang luas serta bangunan bambu bernuansa alami turut menambah kenyamanan pengunjung.
Dengan stok durian yang masih melimpah di awal tahun, Kedai Durian Kujang Cikoneng menjadi salah satu rekomendasi wisata kuliner bagi masyarakat yang ingin menikmati durian berkualitas dengan harga bersahabat.
Kontributor/Wartawan: Heri Heryanto















